Chrome Experiments, Tool Seru Untuk Netter


CRONOSAL-Ada jutaan website di dunia ini yang bisa sobat kunjungi dengan berbagai konten menarik yang ditawarkan. Untuk mencari sesuatu, Google adalah pilihan nomor wahid. Lain halnya jika sobat ingin menikmati video, Youtube adalah situs streaming video terpopuler di dunia, memiliki database video dalam jumlah yang besar.

Mungkin menyenangkan, tetapi terkadang ada juga bosannya.


Hal berbeda ditawarkan oleh Chrome Experiments, sebuah tool online yang menyajikan berbagai konten aneh yang dapat dijalankan pada browser, terutama Google Chrome.

Kok aneh? Ya jelas, karena isi dari Chrome Experiments antara penting dan tidak penting :v

Namun pada dasarnya ditujukan untuk hiburan semata. Sobat bisa berinteraksi dengan banyak objek 2 dimensi dan 3 dimensi. Sebagian lagi juga dapat dikategorikan sebagai video game, jadi sobat bisa memainkannya.

Tampilan dari website Chrome Experiments

Hingga saat artikel ini ditulis terdapat lebih dari 1000 konten atau experiments yang bisa dijalankan. Meski memiliki embel-embel nama 'Chrome' namun sobat tetap bisa membukanya menggunakan browser lain akan tetapi dukungannya tidak selengkap Google Chrome.


Berbagai hal menarik dapat ditemukan melalui situs ini. Sejatinya Chrome Experiments dapat digolongkan sebagai komunitas karena setiap user berkesempatan menyematkan karyanya ke dalam Chrome Experiments, sekedar iseng atau karena serius membangun sesuatu.

Paradigma yang terjadi di suatu negara. Mengetahui hal tertentu yang sedang populer disana.

Experiment aneh! Helvetica Clock hanya menampilkan format waktu dengan efek angka 3 dimensi yang jatuh dari atas.

Memberikan mozaik berbeda pada video sesuai kreativitas!

Sensasi di tengah malam yang dingin.

Hasil survey mengenai kebiasaan populer setiap orang di seluruh dunia, lengkap dengan penjelasan detil di dalamya.

Itu tadi adalah segelintir proyek yang dikembangkan oleh pengembang yang independen, mempublikasikan karyanya melalui Chrome Experiments.

Khususnya untuk game, sobat tidak akan menemukan game-game yang memberatkan browser. Satu hal penting yang kita ketahui adalah, Google Chrome tergolong rakus dalam penggunaan RAM, untuk itulah Chrome Experiments hanya menyajikan konten yang tidak membutuhkan banyak memori.


Jadi, sekarang selamat bereksplorasi dan temukan objek seru di Chrome Experiments! :D

Bermain game? Why not?

0 komentar

Gunakanlah form komentar dengan bijak, hanya 20% komentar yang disetujui. Jadi jangan buang waktu Anda.

Jika ingin bertanya, berikan informasi yang detil.

Mohon untuk tidak melakukan spamming